Gianyar – Ubud, Rabu (28/1/2026)
Sebagai bentuk kepedulian terhadap
kegiatan kemanusiaan serta dukungan terhadap sinergi lintas sektor di wilayah
binaan, Danramil 1616-02/Ubud Mayor Inf I Gede Asatwa, bersama anggota Babinsa
Kelurahan Ubud Serda I Ketut Budiawan, menghadiri sekaligus berpartisipasi
dalam kegiatan donor darah yang diselenggarakan dalam rangka Anniversary ke-2
Syrco BASE Restaurant Ubud, bekerja sama dengan PMI Kabupaten Gianyar dan
Puskesmas Ubud I.
Kegiatan donor darah yang dilaksanakan
di Lingkungan Tegallantang, Kelurahan Ubud, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar
ini berlangsung dengan penuh semangat kebersamaan dan kepedulian sosial. Turut
hadir dalam kegiatan tersebut Kapolsek Ubud Kompol I Wayan Putra Antara, S.Pd.,
M.H., Wakapolsek Ubud AKP I Wayan Antariksawan, S.H., Bhabinkamtibmas Kelurahan
Ubud Aiptu I Nyoman Sedana Ariawan, Bendesa Adat Tegallantang, tim medis dari
PMI Kabupaten Gianyar dan Puskesmas Ubud I, serta para peserta donor darah.
Kegiatan donor darah ini diikuti oleh
20 orang pendonor, sekaligus dirangkaikan dengan pemeriksaan kesehatan gratis,
meliputi pemeriksaan gula darah, tekanan darah (tensi), kesehatan gigi dan
mulut, serta pemeriksaan kanker serviks. Hal ini menjadi bentuk nyata
kontribusi penyelenggara dalam mendukung kesehatan masyarakat.
Pada momen tersebut, Danramil Ubud
bersama Babinsa turut mendonorkan darahnya sebagai wujud bakti sosial dan
kepedulian kemanusiaan. Dalam keterangannya, Danramil menyampaikan bahwa
kegiatan donor darah ini merupakan aksi sederhana namun memiliki manfaat besar
bagi masyarakat.
“Melalui kegiatan ini, kami berharap
dapat sedikit membantu sesama. Setiap tetes darah yang disumbangkan sangat
berarti dan diharapkan dapat bermanfaat bagi warga yang membutuhkan,” ungkap
Danramil.
Adapun hasil donor darah yang berhasil
dikumpulkan yakni Golongan Darah A sebanyak 4 kantong, Golongan Darah B
sebanyak 4 kantong, dan Golongan Darah O sebanyak 12 kantong darah.
(Pendim 1616/Gianyar)

Tidak ada komentar:
Posting Komentar