Gianyar – Blahbatuh, Rabu (28/1/2026) Lakukan
tugas pembinaan teritorial dan berperan aktif dalam mendukung program pimpinan
dan pemerintah daerah, Babinsa Desa Saba Koramil 1616-04/Blahbatuh Pelda I
Wayan Yasa melaksanakan pendampingan kegiatan peninjauan jembatan/akses jalan
yang putus yang menghubungkan Desa Adat Saba dengan wilayah Adegan, bertempat
di Jalan Desa Adat Saba, Desa Saba, Kecamatan Blahbatuh.
Kegiatan peninjauan tersebut dipimpin langsung
oleh Dandenzibang 3/IX Bali Letkol Czi Gede Arandana, sebagai bagian dari upaya
TNI dalam mendukung percepatan penanganan infrastruktur wilayah yang terdampak
kerusakan, guna menunjang kelancaran mobilitas dan aktivitas masyarakat.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Dansub
Zibang 3 Gianyar Pelda I Nyoman Darta, Batiinven Urminlahtamatsi Simatzi Zidam
IX/Udayana Pelda I Gusti Nyoman Dirgayusa, Babinsa Desa Saba Pelda I Wayan
Yasa, serta perwakilan masyarakat setempat I Wayan Sutama.
Dalam kesempatan tersebut, Dandenzibang 3/IX
Bali bersama tim teknis melaksanakan peninjauan langsung di lokasi, melakukan
pengukuran serta pendataan kondisi jembatan dan lingkungan sekitar. Data yang
dihimpun selanjutnya akan dijadikan bahan laporan dan usulan kepada komando
atas sebagai dasar perencanaan pembangunan kembali akses jembatan yang
terdampak.
Adapun rencana jembatan yang akan diusulkan
untuk dibangun adalah jembatan Aramko dengan spesifikasi panjang 30 meter,
lebar 3 meter, kedalaman sungai 10 meter, lebar sungai 6 meter, debit air
normal sekitar 30 cm, serta debit air saat hujan mencapai 2–3 meter.
Kehadiran Babinsa Desa Saba dalam kegiatan ini
berperan penting sebagai penghubung antara TNI, pemerintah, dan masyarakat,
sekaligus memastikan kegiatan berjalan aman, tertib, dan kondusif. Babinsa juga
aktif memberikan informasi kondisi wilayah serta membantu kelancaran koordinasi
di lapangan.
Dengan peninjauan ini, diharapkan proses
perencanaan pembangunan jembatan akan dapat segera direalisasikan, sehingga
akses penghubung antarwilayah kembali normal dan aktivitas masyarakat Desa Adat
Saba dapat berjalan dengan lancar.
(Pendim 1616/Gianyar)
.jpeg)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar