Gianyar – Ubud, Senin (19/1/2026)
Wujdukan rasa aman bagi Warga dalam melaksanakn kegiatan Adat, Babinsa Desa Kedewatan Koramil 1616-02/Ubud Peltu Ida Bagus Didi bersama Bhabinkamtibmas Desa Kedewatan Aiptu Nyoman Sutama serta Pecalang Desa Adat Kedewatan melaksanakan pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas pada pelaksanaan Upacara Ngaben warga binaan atas nama Anak Agung Istri Putri (72 tahun) yang meninggal dunia karena sakit.
Upacara Ngaben yang berlangsung di wilayah Desa Adat Kedewatan, Desa Kedewatan, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar tersebut dipimpin dan dipuput oleh Ida Begawan dari Griya Lungsiakan, dengan dihadiri keluarga besar almarhumah serta krama Desa Adat Kedewatan.
Rangkaian upacara diawali dengan prosesi adat di rumah duka, termasuk pelaksanaan Melaspas sarana Padma beserta perlengkapan upakara lainnya. Selanjutnya, pada pukul 09.00 WITA, jenazah diusung menggunakan sarana Padma oleh pihak keluarga dan diiringi oleh seluruh kerabat serta warga Desa Adat Kedewatan menuju Kuburan Adat Kedewatan untuk melaksanakan tahapan upacara berikutnya, termasuk prosesi pembakaran jenazah.
Guna memastikan seluruh rangkaian upacara berjalan dengan aman, tertib, dan lancar, Babinsa bersama Bhabinkamtibmas dan Pecalang melaksanakan pengamanan terpadu serta pengaturan arus lalu lintas di sepanjang rute iring-iringan. Mengingat padatnya aktivitas masyarakat dan pengguna jalan, diterapkan sistem buka tutup arus kendaraan guna mencegah kemacetan dan menjaga keselamatan warga serta pengendara.
Kehadiran Babinsa dalam kegiatan ini merupakan bentuk nyata komitmen TNI dalam mendukung kelancaran pelaksanaan upacara adat dan keagamaan masyarakat, sekaligus menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif di wilayah binaan.
Secara keseluruhan, pelaksanaan Upacara Ngaben warga Desa Kedewatan berlangsung dengan aman, tertib, dan penuh khidmat, berkat kerja sama yang baik antara aparat kewilayahan, Pecalang, serta partisipasi aktif masyarakat.
(Pendim 1616/Gianyar)

Tidak ada komentar:
Posting Komentar