Rapat Ketahanan Pangan Dorong Peningkatan Produksi Pertanian di Serongga
Gianyar – Serongga, Minggu (12/10/2025) Dalam rangka
mendukung program ketahanan pangan di wilayah binaan, Babinsa Desa Serongga
Koramil 1616-01/Gianyar Kopka I Komang Sudarnita bersama Staf Desa Serongga
melaksanakan rapat ketahanan pangan yang bertempat di Wantilan Pura Dugul Subak
Kapunan, Banjar Serongga Kelod, Desa Serongga, Kecamatan/Kabupaten Gianyar.
Rapat ini membahas berbagai langkah strategis dalam
meningkatkan hasil produksi pertanian di wilayah Desa Serongga, di antaranya:
Meningkatkan produktivitas pertanian lokal, Penyediaan modal usaha tani melalui
BUMDes dengan skema Perjanjian Kerja Sama (PKS), Pembentukan Unit Usaha
Ketahanan Pangan, Rencana pembangunan jogging track sebagai sarana penunjang
aktivitas ekonomi dan pengembangan UMKM masyarakat sekitar, Serta sesi tanya
jawab sebagai bentuk partisipasi dan aspirasi petani.
Hadir dalam kegiatan rapat, Perbekel Desa Serongga Nyoman
Gede Triyasa, S.H., Babinsa Desa Serongga, Ketua BUMDes A.A Ngurah Alit
Wintara, Kelian Dinas Serongga Kelod, para Pekaseh se-Desa Serongga, serta
petani sebanyak 50 orang.
Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat ketahanan pangan
desa, mendorong kemandirian petani, serta mengembangkan potensi lokal melalui
kolaborasi pemerintah desa, petani, dan BUMDes. Babinsa juga memberikan
dukungan penuh terhadap setiap upaya yang dapat meningkatkan kesejahteraan
masyarakat dan memperkuat ketahanan pangan wilayah.
(Pendim 1616/Gianyar)
Komentar
Posting Komentar